Cat Dekoratif dragging paling sering digunakan pada permukaan yang halus, misalnya panel pintu, sehingga diperlukan persiapan yang baik terhadap permukaan yang akan dicat. Untuk pintu Untuk pintu yang sering digunakan, pakailah cat cat akrilik mengkilap (100% acrylic latex gloss paint) agar tahan lama. Untuk melakukan teknik ini, gunakan kuas khusus, tapi bisa juga diganti dengan kuas cat biasa atau dengan menggunakan ujung spons meski hasilnya akan sedikit berbeda.
Teknik dragging sebenarnya sangat sederhana, yaitu dengan teknik menarik lurus kuas dragging diatas cat basah sehingga tercipta efek garis-garis. Namun, garis-garis tak boleh putus, maka pengaplikasiannya pada dinding ruang yang tinggi akan sangat sulit. Untuk menyiasatinya, bisa ditambahkan dengan garis horizontal pada tengah-tengah bidang dinding, sehingga memotong ketinggian ruang menjadi dua bagian.
Alat dan bahan
Pensil
penggaris
Cat emulsi (latex)
Lem wallpaper (jika ingin efek lebih tebal/bertekstur)
Ember tempat mencampur cat
Kuas dragging (bisa diganti dengan kuas cat yang berbulu panjang-panjang)
kain lembab.
Cara pengerjaan
1. Buat campuran cat, lalu sapukan dengan kuas memanjang ke dinding sehingga menutupi garis dasar.
3. Basahi kuas khusu untuk dragging dengan air agar lembab, lalu sapukan diatas cat yang masih basah di dinding. Tahan bulu-bulu kuas dengan tangan anda sehingga menempel datar pada dinding. Tarik kuas ke bawah dalam gerakan lurus, sehingga tercipta alur garis-garis.
4. lanjutkan langkah-langkah diatas pada bidang-bidang yang lainnya.
5. Sepukan kuas dragging dalam gerakan horizontal sepanjang garis, sehingga diperoleh alur garis-garis horizontal.
Demikian artikel segmen "cat dekoratif bermotif dragging"kali ini. Semoga bermanfaat.
50.000 Desain Properti Powerfull Inspirasi Properti
Panduan Lengkap Bisnis Properti Bisnis Properti
Jasa Aristek Lengkap Jasa Arsitek
Sistem Informasi Properti Sistem Informasi Properti
Cari Rumah Berkwalitas Jawara Properti
0 komentar:
Posting Komentar